Langsung ke konten utama

Perempuan dan Masa Lalu

Hai perempuan yang menggebu menceritakan masa lalumu
Membunga hatimu ketika namanya ku sebut
Merona wajahmu saat dia melintas di depanmu

Begitu lekatkah hatimu dan hatinya dulu
Hingga cepat kau sembuhkan luka menyiksa
Karena terpisah raga tak bisa berdua, bersama

Katamu tak ada restu
Katanya, kau terlalu menuntut
Sedangkan aku, hanya diam mencerna pembenaran kalian

Hai perempuan yang menggebu menceritakan masa lalumu
Masih membungakah hatimu ketika ku sebut dia dalam doaku
Masih meronakah wajahmu saat dia berjalan menghampiriku

Apakah hatimu dan hatinya selekat hatiku dan hatinya sekarang
Sembuhkah luka yang katamu menyiksa ketika kau melihat aku dan dia bahagia
Yang bisa bersama, berdua, untuk menua

Hai perempuan yang tak lagi bersuara menceritakan masa lalumu
Menangiskah kau dalam sujudmu
Menyesalkah kau melepas impianmu

Hai perempuan yang diam tak menceritakan masa lalumu
Sakitkah hidupmu saat melihat dia bisa bahagia hanya dengan melihat aku tertawa

Hai perempuan yang terluka
Ceritakanlah padaku masa depanmu,
          bahagiamu

Komentar

Postingan populer dari blog ini

bidadari

mengapa engkau pergi di mana engkau kini ke mana kami mencari peri kecil kami, telah menjadi bidadari tak terasa telah dewasa tapi jangan pernah pergi tinggalkan kami kembalilah bidadari kami engkau kuat, kami tau itu tapi tiada arti engkau sendiri pulanglah bidadari kami menanti di setiap detik berganti buat adekku, etta

coba lupakan kamu!

Suara sepatu yang aku pakai begitu jelas terdengar setiap kali menyentuh lantai. Telinga yang mendengar pasti tau aku sedang berlari. "Tha, dengerin aku dulu," begitu teriak Andre sambil terus berjalan dengan langkah yang cepat meski dia nggak berlari sepertiku. Aku nggak begitu menanggapi kata-katanya. Aku harus menghindar dari dia. "Sampe kapan mau lari? Sampe kapan kamu menghindar dari aku? Sampe kapan kamu mau berbohong sama nurani kamu? Sampe kapan, Tha," teriaknya lagi dan kali ini nggak ada langkah yang memburu. Aku berhenti dari lariku dan membalikkan badanku. "Apa mau kamu," begitu tanyaku dingin. Aku nggak lagi berlari menjauh dari dia tapi kali ini aku menghampiri dia. Mendekatkan jauh yang terbentang antara aku dan dia. "Setelah aku berhenti apa kamu yakin buat ninggalin dia? Apa kamu yakin aku mau ninggalin Aldo," lanjutku lagi masih tetap dingin. Aku merasa semua saraf di tubuhku telah mati. Saat tangan Andre menyentuh wajahku, bahk...

destiny

Hari ini aku disibukkan dengan persiapan acara pernikahan salah satu klien. Yang kebetulan menggunakan jasa event organizer yang aku kelola bersama beberapa teman jaman kuliah. Awalnya memang banyak rintangan. Tetapi berjalannya waktu, semakin banyak saja klien yang mempercayakan acaranya pada jasa kita yang berlabel Little Break Event Organizer. Klien yang dihadapi pun beragam. Ada yang manut manggut-manggut dengan ide yang kita tawarkan. Ada yang datang membawa rancangan konsep. Ada juga yang menyebalkan seperti klienku sekarang. Kemarin bilang bunga mawar merah. Hari ini minta ganti anggrek bulan warna ungu. Kemarin minta round table , sekarang mau ganti standing party . Memang menyebalkan. Tapi itulah pekerjaan kita. Melayani klien. Dan untuk itulah kita dibayar. Setelah melayani pasangan yang bawel. Aku memilih untuk keluar kantor dan mulai menghisap rokok. Ngobrol bareng Pak Mien. Sopir yang sudah bekerja di kantor kita selama tiga tahun terakhir. Kita tak pernah membangun s...